PERINGATAN HUTRI KE 78 TINGKAT KECAMATAN LEBAKWANGI TAHUN 2023

PERINGATAN HUTRI KE 78 TINGKAT KECAMATAN LEBAKWANGI TAHUN 2023

peringatan-hutri-ke-78-tingkat-kecamatan-lebakwangi-tahun-2023

Pelaksanaan HUTRI ke 78 Tingkat Kecamatan Lebakwangi Tahun 2023, dilaksanakan dengan penuh semangat dan antusias dar semua lapisan, baik kalangan warga masyarakat, maupun dari berbagai unsur UPT/Dinas/Instansi yang ada di wilayah Kecamatan Lebakwangi

Semangat dan antusiasme dalam melaksanakan peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan (HUTRI ke 78 Tingkat Kecamatan Lebakwangi Tahun 2023) dilaksnakan dilapangan Kecamatan Lebakwangi dihadiri oleh beberapa unsur antara lain, Kapolsek, Perwakilan Koramil, Para Kepala UPT se-Kecamatan Lebakwangi, Kepala KUA, Penyuluh Agama, Koordinator Penyuluh KB, Balai Penyuluh Pertanian, PGRI, K3S, Para Kepala Desa se-Kecamatan Lebakwangi, Ketua TP. PKK Kecamatan dan Desa, DWP, Lembaga Keagamaan, ORMAS siswa/siswi dari tingkat PAUD, SD, SLTP, SLTA Negeri/Sederajat,dan dari berbagai lapisan warga masyarakat dari masing-masing Desa se Kecamatan Lebakwangi 

Bertindak sebagai Inspektur Upacara : Camat Lebakwangi, Perwira Upacara : Kasi Trantib Lebakwangi, Komandan Upacara : Unsur Polsek, Teks Pancasila : Kapolsek, Teks Pembukaan UUD 1945 : Unsur Koramil, Doa : Kepala KUA Kecamatan Lebakwangi, Pembaca Susunan Acara : Unsur Kecamatan, Paduan Suara : SMPN 1 Lebakwangi, dan Pengibar Bendera : PASKIBRA Kecamatan Lebakwangi

Dalam sambutanya inspektur upacara/Camat Lebakwangi, menyampaikan beberapa hal, antara lain ucapan terimaksih atas terlaksananya pelaksanaan HUTRI ke 78 Tingkat Kecamatan Lebakwangi Tahun 2023 yang dilaksnakan dengan penuh semangat dan antusias dari semua pihak, ini semua berkat adanya K3 yaitu Koordinasi, Komunikasi dan Kebersamaan, sehingga dengan K3 tersebut dapat tercapailah SEMBAKO yaitu Semangat Berubah dan Kompak, untuk menuju Kecamatan Lebakwangi (khusunya) yang Maju dan terdepan serta dengan mewujudkan tujuan secara umum yaitu Terus Melaju Menuju Indonesia Maju,

Selesai upacara, dilanjutkan dengan berbagai atraksi dan ertunjukan pertunjukan dari berbagai peserta yang hadir, antara lain ;

1. Pertunjukan Anak-anak PAUD (Karnaval)

2. Pertunujukan Silat Kaserangan dari perwakilan anak-anak SD se Kecamatan Lebakwangi

3. Pertunjukan Debus dari berbagai perwakilan peguron-peguron yang ada di Kecamatan Lebakwangi, dan berbagai atraksi-atraksi menarik lainya, seperti karnaval dan pawai budaya darimasing-masing desa

Setelah selesia uoacara diselenggarakan berbagai lomba-lomba rakyat adat seperti, balap karung, makan kerupuk, sendok kelereng dan lain-lain